LOCUSNEWS, PARIMO – Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian Pembangunan Daerah (Bappelitbangda) Parigi Moutong (Parimo) berkomitmen untuk menjaga konsistensi antara perencanaan pembangunan dan pelaksanaan anggaran.
Menurut Kepala Bidang Perencanaan Makro, Pengendalian, dan Evaluasi Bappelitbangda, Iqbal Karim, pihaknya menekankan pentingnya keterpaduan antara dokumen perencanaan dan realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
“Konsistensi ini dimulai dari tahap penetapan prioritas pembangunan, kemudian diterjemahkan ke dalam dokumen anggaran, hingga turun ke Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD),” jelas Iqbal di Parigi, Rabu (7/5/2025).
Kata Iqbal dalam beberapa tahun terakhir, Bappelitbangda Parimo berhasil menjaga konsistensi antara rencana dan realisasi anggaran daerah, dengan tingkat konsistensi mencapai 90-98%.
Ia menyatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya meningkatkan konsistensi perencanaan dan realisasi APBD untuk mencapai tujuan pembangunan daerah.
“Dengan demikian, Bappelitbangda Parimo menunjukkan komitmennya dalam menjaga konsistensi perencanaan dan realisasi APBD, sehingga dapat meningkatkan efektivitas pembangunan daerah,” tutupnya.