Wabup Parigi Moutong Tegaskan Komitmen Perbaiki Layanan Kesehatan di 2026

Wabup Abdul Sahid saat membacakan sambutan Bupati Parimo pada penandatanganan Perjanjian Kinerja Bidang Kesehatan, Selasa 27/1/2026. (Foto : Diskominfo Parimo)

LOCUSNEWS, PARIMO – Wakil Bupati Parigi Moutong (Parimo), Abdul Sahid, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan pada Tahun Anggaran 2026. 

Penegasan itu disampaikannya saat membacakan sambutan Bupati Parimo pada penandatanganan Perjanjian Kinerja Bidang Kesehatan, Selasa (27/1/2026).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Lantai II Kantor Bupati Parimo tersebut dirangkaikan dengan pembahasan jasa medis Puskesmas se-Kabupaten Parimo. Acara dihadiri pejabat pimpinan tinggi pratama, Direktur RSUD, kepala Puskesmas, serta jajaran perangkat daerah terkait.

Dalam sambutannya, Abdul Sahid menegaskan bahwa perjanjian kinerja bukan sekadar dokumen administratif, melainkan komitmen bersama untuk memastikan tata kelola pelayanan kesehatan berjalan transparan dan akuntabel.

“Perjanjian kinerja ini menjadi instrumen strategis agar setiap program kesehatan berjalan efektif, terukur, dan selaras dengan visi pembangunan daerah,” kata Abdul Sahid.

Ia menekankan sektor kesehatan memiliki peran vital sebagai investasi pembangunan sumber daya manusia. 

Karena itu, seluruh jajaran kesehatan, mulai dari dinas hingga Puskesmas sebagai garda terdepan pelayanan, diminta bekerja profesional, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat.

Terkait pembahasan jasa medis Puskesmas, Abdul Sahid mengingatkan agar pengelolaannya dilakukan secara adil dan transparan. Menurutnya, tata kelola yang baik akan berdampak langsung pada motivasi dan kesejahteraan tenaga kesehatan.

“Pengelolaan jasa medis harus proporsional, transparan, dan sesuai aturan agar tidak menimbulkan persoalan di kemudian hari,” ujarnya.

Melalui forum tersebut, Wabup berharap terbangun komunikasi terbuka dan kesepahaman antara pemerintah daerah dan pengelola Puskesmas, sehingga tercipta iklim kerja yang harmonis dan pelayanan kesehatan yang semakin berkualitas.

Menutup sambutannya, Abdul Sahid mengajak seluruh insan kesehatan di Parimo untuk terus meningkatkan kinerja, memperkuat kolaborasi, serta menjaga semangat pengabdian dalam melayani masyarakat.

Penulis: Abd. GafurEditor: Bambang
Exit mobile version