Palu, Ragam  

Hestiwati Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Asrama Yojokodi Palu

Ketua PMI Kabupaten Parimo, Hestiwati Nanga, turun langsung meninjau lokasi kebakaran Asrama Pemda Paimo di Jalan Yojokodi, Kota Palu. (Foto : Diskominfo Parimo)

LOCUSNEWS, PALU – Ketua PMI Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Hestiwati Nanga, turun langsung meninjau lokasi kebakaran Asrama Pemda Paimo di Jalan Yojokodi, Kota Palu, Senin (17/11/2025). Kedatangannya sekaligus untuk menyalurkan sejumlah bantuan bagi mahasiswa dan warga terdampak.

Hestiwati mengatakan PMI berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk memastikan kebutuhan mendesak korban terpenuhi. 

“Kami bersama Dinsos melihat langsung kondisi di lapangan dan menyalurkan kebutuhan sandang, pangan, serta obat-obatan,” ujarnya di lokasi.

Mahasiswa dan warga yang terdampak menyambut kedatangan Hestiwati. Ia menyebut dampak kebakaran cukup besar sehingga bantuan perlu segera diberikan. Setelah bantuan sembako dari pemerintah disalurkan, PMI menambah dukungan berupa obat-obatan hingga perlengkapan kebersihan.

“Selain sembako, kami sertakan obat penurun panas untuk anak-anak, alat mandi, sabun cuci, dan kebutuhan lain,” katanya.

Adapun bantuan yang diserahkan antara lain 23 paket sandang, 21 paket hygiene kit, 21 paket sembako, hand sanitizer, dan masker.

Hestiwati juga menyampaikan pesan agar para korban tetap kuat menghadapi musibah. “Tetap tegar. Jangan berputus asa. Semua orang pasti dapat cobaan. Semoga Allah memberikan pengganti yang lebih baik,” tuturnya.

Selain menyalurkan bantuan, Hestiwati mengajak para ibu, mahasiswa, dan warga mengikuti kegiatan trauma healing serta edukasi tentang penggunaan obat-obatan yang tepat.

Sementara itu, warga terdampak berharap pemerintah segera melakukan rehabilitasi atau pembangunan ulang asrama agar aktivitas mereka bisa kembali normal.

Penulis: WardyEditor: Bambang