LOCUSNEWS, PARIMO – Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, mengajukan tambahan formasi perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023. Tambahan tersebut yakni formasi guru TK dan PAUD, guru olahraga, dan guru agama.
Hal itu disampaikan Bupati Parigi Moutong (Parimo), H Samsurizal Tombolotutu saat sosialisasi penjaringan bakat anak usia dini untuk wilayah Kecamatan Kasimbar dan Toribulu, dipusatkan di SMPN 1 Kasimbar, Sabtu, 4 Februari 2023.
“Kemarin untuk formasi guru TK dan PAUD P3K belum masuk, namun tahun ini sudah ada formasi guru TK dan PAUD untuk guru olahraga dan guru Agama, tinggal dibukakan link-nya,” kata Samsurizal.
Karena itu, menurut Samsurizal Pemkab Parimo telah mengusulkan beberapa formasi tersebut, dan mengusulkan ribuan guru honorer ke Kemenpan RB serta BKN untuk bisa masuk dalam seleksi PPPK.
“Saya minta kepada calon guru PPPK agar melengkapi dokumen apa saja yang diminta Kadis Pendidikan, jangan sampai ketinggalan, dan data bapak ibu harus lengkap dan akurat masuk di pusat,” imbuhnya.
Buapti mengingatkan, terkait dengan penerimaan PPPK dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), terdapat oknum-oknum yang menjanjikan kelulusan dengan meminta sejumlah uang.
Sebab itu, ia menghimbau kepada para guru honorer agar tidak mempercayai, menghindari dan mewaspadai oknum calo atau joki yang tidak bertanggungjawab.
“Saya sudah berapa kali sampaikan agar jangan percaya terhadap calo, tetapi masih ada juga yang percaya, akhirnya tertipu dan rugi sendiri, ada yang jual harta dan lain sebagainya, pada akhirnya tidak lulus PPPK,” pungkasnya.