LOCUSNEWS, PARIMO – Calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura targetkan 45 hingga 48 persen kemenangan di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) pada pemilihan gubernur 2024.
Rusdy Mastura menegaskan, target tersebut mengacu pada pertarungannya dengan Longky Djanggola pada Pilkada 2015.
“Sedangkan Longky Djanggola saya lawan dapat 40 persen. Sekarang saya targetkan 45 hingga 48 persen kemenagan di Parimo,” kata pria yang karib disapa Cudy itu di salah satu cafe di Kota Parigi, Jumat (1/11/2024).
Diketahui kedatangan Rusdy Mastura di Kabupaten Parimo dalam rangka melakukan safari dan kampanye politik di sejumlah kecamatan.
Dilain sisi, Cudy menargetkan peninggkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga Rp 5 Triliun jika diamanahi rakyat kembali memimpin Sulteng 5 tahun mendatang.
“Sekarang PAD Sulteng Rp 2,3 trilun. Jika terpilih dan menjabat hingga 2029, saya targetkan PAD Rp 5 triliun,” ungkapnya.
Calon gubernur petahana itu mengatakan, telah menjalankan program pembangunan Sulteng di masa kepemimpinannya kurang lebih 3 tahun. Meski begitu, diakuinya belum sepenuhnya sempurna.
“Semua program sudah dilakukan tapi belum sempurna, makanya jika kembali terpilih saya akan disempurnakan,” ucapnya.