Pj Bupati Parimo berharap Gebyar BBI Rutin Dilaksanakan Setiap Tahun

Pj Bupati Parimo, Richard Arnaldo hadir di malam penganugerahan UMKM dan Jurnalis terbaik pada Gernas BBI yang dinisiasi Dinas Koperasi dan UKM Parimo. (Foto ; Kominfo Parimo)

LOCUSNEWS, PARIMO – Pj Bupati Parigi Moutong (Parimo), Richard Arnaldo berharap kegiatan gebyar Bangga Buatan Indonesia (BBI) rutin digelar setiap tahun. Richard menyebut kegiatan itu bisa menigkatkan ekonomi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

Hal ini disampaikan Pj Bupati Parimo, Richard Arnaldo pada malam penganugerahan UMKM dan Jurnalis terbaik pada Gernas BBI yang dinisiasi Dinas Koperasi dan UKM Parimo, bertempat di auditorium kantor bupati setempat, Rabu (22/5/2024) malam.

“Kegiatan seperti ini dapat digelar secara rutin setiap tahun sehingga mampu meningkatkan ekonomi pelaku UMKM dan pelaku Ekonomi kreatif di daerah,” terang Richard.

Richard menjelaskan, gebyar BBI merupakan wadah kecintaan terhadap produk-produk lokal daerah. Sebab itu, ia mengimbau melalui gebyar BBI dapat tercipta kolaborasi dan sinergi untuk meningkatkan UMKM.

“Melalui gerakan Gebyar BBI ini mari kita tingkatkan kolaborasi dan sinergi untuk meningkatkan UMKM sekaligus melaksanakan amanat bapak Presiden Joko Widodo dalam menggiatkan perekonomian,” ungkapnya.

Ia pun mengapresiasi semua pihak yang terlibat sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan sesuai yang diharapkan.

“Terima kasih semua pihak yang terlibat, juga kepada seluruh wartawan yang telah membantu memperkenalkan produk-produk lokal milik UMKM Kabupaten Parimo melalui platform digital,” pungkasnya.

Bagikan Berita :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *